Header Ads

image

Sering Sulit Tidur? Ikutan 4 Tips Agar Cepat Terlelap


Sering Sulit Tidur? Ikutan 4 Tips Agar Cepat Terlelap

Health - Ada orang yang mudah tertidur tapi ada juga yang sulit tidur. Alhasil orang orang yang mengalami kesulitan tidur ini kerap sekali mengandalkan obat tidur untuk memaksa diri untuk terlelap di malam hari.


Para ahli tidur mangatakan bahwa ada bahaya di balik sulit tidur. Orang yang kurang tidur dapat menyebabkan mati muda, merusak tubuh bahkan dapat menyebabkan perceraian.

Menurut pakar masalah tidur, Sophie Bostock mengatakan "Tujuh jam adalah jumlah minimum pada orang dewasa, beberapa dari kita perlu tidur lebih banyak untuk bekerja sebaik mungkin. Tanpa tidur kita tidak bisa untuk bertahan hidup. Ini penting untuk kesehatan fisik dan mental kita."

Profesor Colin Espie dari Universitas Oxford mendesak bagi penderita insomnia untuk melakukan pengobatan.


Colin mengatakan," Angka kematian akan lebih tinggi pada orang yang tidurnya singkat. Hal ini sama pentingnya dengan diet dan olahraga dan perlu dijadikan sebagai agenda kesehatan masyarakat."

Lalu bagaimana dengan pil tidur? Sophie mengatakan pil tidur tidak menjamin anda tidur dengan nyenyak. Obat tersebut, katanya hanya akan membantu untuk menenangkan pikiran tapi tidak membuat anda tertidur lebih nyenyak.


Para ahli telah membagi tips yang dapat membantu anda untuk tidur lebih nyenyak dimalam hari :

1. Jadwal tidur

Sophie mengatakan bahwa hal terpenting untuk meningkatkan kualitas tidur adalah dengan menjadwalkannya sebagai rutinitas yang teratur.

Sophie menuturkan," Jika kamu tidak bisa tidur diwaktu yang sama setiap malam, maka setidaknya bangunlah di waktu yang sama setiap pagi."


2. Jauhkan Gawai di kamar

Kamar tidur adalah tempat istirahat dan rileksasi. Namun, belakangan ini banyak serangan gawai seperti handphone, tablet, TV dan laptop

Colin menjelaskan,"Perangkat ini memang menganggu tidur kita dengaan dua cara. Pertama, layar mereka menghasilkan banyak 'cahaya biru' yang dikenal menekan hormon tidur alami kita. kedua, aktivitas yang cendrung kita lakukan dengan perangkat ini adalah dengan memeriksa enail dan media sosial, bermain gim, menonton yang notabene membuat kita tetap waspada dan terjaga."


3. Setop Kafein

Sering Sulit Tidur? Ikutan 4 Tips Agar Cepat Terlelap

"Kafein mungkin salah satu ancaman terbesar bagi tidur kita di kehidupan modern,"Kata Sophie.

Orang yang mengonsumsi kafein dengan tingkat yang tinggi cendrung memiliki tidur yang singkat dan tidak berkualitas.


4. Disiplin untuk tidur

Colin mengatakan bahwa banyak pekerja yang jatuh ke dalam pola "boom and bust" yakni mengurangi waktu tidur untuk mengejar pekerjaan selama seminggu lalu mengantinya dengan tidur dihari libur.

Namun, bukti menunjukkan bahwa memiliki jadwal tidur yang stabil dan konsisten umumnya efektif untuk menghasilkan tidur yang memuaskan dan efisien.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.